pemodelan, simulasi dan optimalisasi

Pemodelan, Simulasi, dan Optimalisasi

Waterfall Model
Sebuah pendekatan pengembangan perangkat lunak sistematik dan sekuensial. Disebut juga “Classic Life Cycle”. Disebut waterfall (berarti air terjun) karena memang diagram tahapan prosesnya mirip dengan air terjun yang bertingkat, berikut diagram tahapannya :

Aktivitas Waterfall Model
• Requirements analysis and definition : mengumpulkan kebutuhan secara lengkap kemudian dianalisis dan didefinisikan kebutuhan yang hasrus dipenuhi oleh program yang akan dibangun.
• System and software design : desain dikerjakan setelah kebutuhan selesai dikumpulkan secara lengkap.
• Implementation and unit testing : desain program diterjemahkan ke dalam kode-kode dengan menggunakan bahasa pemrograman yang sudah ditentukan. Program yang dibangun langsung diuji.
• Integration and system testing : penyatuan unit-unit program kemudian diuji secara keseluruhan (system testing)
• Operation and maintenance : mengoperasikan program dilingkungannya dan melakukan pemeliharaan, seperti penyesuaian atau perubahan karena adaptasi dengan situasi sebenarnya.
Keunggulan dari waterfall:
 Software yang dikembangkan dengan metode ini biasanya menghasilkan kualitas yang baik.
 Dokumen pengembangan sistem sangat terorganisir, karena setiap fase harus terselesaikan dengan lengkap sebelum melangkah ke fase berikutnya.
Kekurangan dari waterfall:
 Perubahan sulit dilakukan karena sifatnya yang kaku.
 Karena sifat kakunya, model ini cocok ketika kebutuhan dikumpulkan secara lengkap sehingga perubahan bisa ditekan sekecil mungkin. Tapi pada kenyataannya jarang sekali konsumen/pengguna yang bisa memberikan kebutuhan secara lengkap, perubahan kebutuhan adalah sesuatu yang wajar terjadi.
 Waterfall pada umumnya digunakan untuk rekayasa sistem yang besar dimana proyek dikerjakan di beberapa tempat berbeda, dan dibagi menjadi beberapa bagian sub-proyek.

Daftar Pustaka
Rismadi, P. (2016, Juni 23). Retrieved from https://www.programming.smktarunabhakti.net
https://www.programming.smktarunabhakti.net/blog/2016/06/23/pemodelan-perangkat-lunak/

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *